
Pendim, Kota Cirebon, (Kamis, 10 Juli 2025), – Dalam upaya melestarikan nilai-nilai budaya dan etika lokal, Kelurahan Kalijaga menggelar kegiatan Sosialisasi Kebudayaan dan Etika Cirebon, bertempat di Aula Griya Lokacaya Kantor Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat, termasuk Babinsa Kelurahan Kalijaga, Koramil 1402/Harjamukti, Sertu Nur Supriyanto yang menunjukkan sinergi antara aparat keamanan dan pemerintahan dalam membangun kesadaran budaya di tengah masyarakat.
Babinsa Kelurahan Kalijaga, Sertu Nur Supriyanto, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting dalam menjaga jati diri bangsa.
“Kegiatan ini sangat positif, terutama dalam menanamkan nilai-nilai etika dan budaya lokal kepada generasi muda. Budaya adalah benteng moral yang memperkuat persatuan dan ketahanan masyarakat. Kami dari TNI selalu siap mendukung upaya-upaya pelestarian budaya seperti ini,” ujarnya.
Turut hadir pula sosok istimewa, Cinta Maura Islamikasih, yang merupakan pemenang Lomba Putri Kota Cirebon tahun 2025. Ia didaulat sebagai narasumber dalam acara tersebut dan menyampaikan materi mengenai pentingnya memahami, menjaga, dan mengaplikasikan nilai-nilai kebudayaan dan etika khas Cirebon dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di kalangan generasi muda.
Dalam paparannya, Cinta Maura menekankan bahwa budaya bukan hanya warisan masa lalu, tetapi juga fondasi moral dan identitas yang harus terus dijaga dan dikembangkan. Ia juga mengajak para peserta untuk bangga menjadi bagian dari budaya Cirebon yang kaya dan beragam.
Babinsa Kelurahan Kalijaga menyampaikan apresiasinya atas kegiatan ini dan berharap agar masyarakat, khususnya para generasi muda, semakin memahami pentingnya menjaga budaya lokal sebagai bagian dari jati diri bangsa.
Acara berlangsung dengan antusias dan ditutup dengan sesi diskusi interaktif antara peserta dan narasumber, yang menunjukkan minat besar masyarakat terhadap pelestarian budaya daerah. (padmO614)*